JAKARTA,Ops Jurnal.Online -
Penonton kecewa karena konser yang digelar di Beach City Internasional Stadium, Ancol diberhentikan mendadak.
Pemberhentian konser tersebut lantaran adanya kendala teknis saat Oliver Cs asyik beraksi di atas panggung.
"Kalian mau maki-maki saya silakan. Saya mohon maaf, show hari ini saya sudah meyakinkan bandnya. Permasalahannya adalah kita mau berusaha yang terbaik. Tapi pada malam ini saya minta maaf yang sebesar-besarnya, sedalam-dalamnya bahwa kita tidak bisa melanjutkannya, " kata salah satu Owner Ravel Entertainment, Jumat(10/11/2023).
Salah satu penonton bernama Kamal mengatakan konser mendadak berhenti saat BMTH menyanyikan lagu berjudul 'Parasite Eve'.
Diduga BMTH khawatir venue atau panggung yang menyatu dengan gedung roboh karena banyak penonton yang sebelumnya duduk tiba-tiba berdiri dan berjingkrak-jingkrak.
"Lebih ke gedung sih mas goyang-goyang kaya gempa gitu. Kan penonton semuanya pada berdiri sampai di lantai dua dan tiga. Terus pada jingkrak semua jadi ngeri BMTH, " kata Kamal.
"Lebih ke safetynya sih ini," kata Kamal.
Pantauan Tribun di media sosial X, imbas konser BMTH diberhentikan penonton sempat membuat ricuh.
Ribuan penonton langsung naik ke atas panggung dan merusak alat musik.
Beberapa alat musik yang ada di atas panggung juga sempat dirusak.
Penonton juga meluapkan kekecewaan dengan merusak pagar besi pembatas juga seluruh properti di atas panggung. (Willy Widianto)
Sumber:TRIBUNNEWS.COM