Jakarta,opsjurnal.online
Seorang lansia berinisial NIK (62) terjun dari lantai tiga Mal Taman Anggrek, Tanjung Duren, Jakarta Barat, Kamis (26/10/2023), sekitar pukul 15.00 WIB. Wanita malang itu tewas seketika. Kapolsek Tanjung Duren Kompol Muharram Wibisono mengatakan, tubuh NIK terhempas tepat di selasar lobi Atrium Mal Taman Anggrek dan mengejutkan tamu dan pegawai pusat perbelanjaan itu.
"Yang bersangkutan melompat dari lantai tiga, kemudian terjatuh tepat di lobi Atrium Mal Taman Anggrek," ujar Wibisono saat ditemui di Mapolsek Tanjung Duren, Jumat (27/10/2023).
Berdasarkan keterangan saksi dan rekaman kamera CCTV, korban NIK masuk ke mal seorang diri. Ia masuk melalui lobi utama, kemudian naik ke lantai tiga menggunakan eskalator.
Memang dari CCTV juga terlihat seperti orang kebingungan. Sampai di lantai tiga, ketika korban mau melakukan upaya bunuh diri, kebetulan ada salah satu orang saksi mahkota yang kami dapatkan," jelas Wibisono. "Dia adalah salah satu pegawai di restoran yang ada di lantai tiga itu. Dia melihat korban akan melakukan upaya (bunuh diri)," imbuh dia. Namun, saksi mahkota itu tak sempat menyelematkan NIK. Sebab jarak antara dia berdiri dan korban cukup jauh. Selain itu, korban terbilang cepat melakukan aksinya terjun dari ketinggian 35 meter.
Korban pun terhempas dan tergeletak bersimbah darah di lantai bawah pusat perbelanjaan itu. "Kalau kami lihat secara kasat mata, ada luka di tangan yang patah dan juga remuk di sekitaran dada serta wajah. Juga mengalami benturan yang keras," ungkap Wibisono. Jenazah NIK langsung dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur. Kini, jasadnya telah dibawa pihak keluarga untuk dimakamkan.
Kontak bantuan Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu. Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri. Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.
Sumber: KOMPAS.com